Minggu, 06 Juni 2010 0 komentar

New 1000 Hari ...

Apa artinya perpisahan, bila tidak diiringi dengan pertemuan?

Saya senang sekali apabila dapat berjumpa dengan Anda kembali!

Silahkan kunjungi www.johnyrusly.com untuk mendapatkan
Inspirasi bisnis yang sederhana.
Mudah-mudahan?
Blog saya yang baru, www.johnyrusly.com, dapat memberikan manfaat yang sebesar-besarnya, seperti blog 1000 hari ini.

Sampai bertemu di puncak!
See you at the top!
John Rusly
On Business Coaching

PS: Untuk artikel lain yang tidak kalah menariknya, silahkan klik www.Johnyrusly.com. Situs ini adalah situs (non-profit) yang didedikasikan untuk pengusaha Indonesia, tentang Tips & Cara Praktis Bisnis. Mampir ya!



Sabtu, 24 April 2010 1 komentar

Posting Terakhir 1000hari


Rabu, 2009 Juni 17

“Pak John, masih berapa hari?”
Pak Jiran, seorang sahabat saya menulis sembari bercanda ke Facebook saya.

Saya terpekur, dan berpikir …

“masih berapa hari ya?”

Blog ini memang berjudul 1000hari.

Tadinya saya membuat blog ini secara iseng,

sebagai katup pelepasan stress yang memuncak saat itu, 2 tahun yang lalu.
Masih segar dalam ingatan kejadian saat itu;
karyawan inti keluar dan menjadi saingan,
mesin produksi ngadat,
pelanggan ngamuk …
benar kata pepatah, masalah biasanya tidak datang sendirian.

Lalu, saya jadi teringat moto saya ketika masih menjadi karyawan;
moto yang mengantarkan saya, dari salesman pemalu yang tidak tahu apa-apa menjadi seorang GM di perusahaan multinasional dalam masa kerja 5 tahun bekerja.

1000 hari menuju sukses.

Caranya sederhana;
Sukses dalam 1000 hari atau mundur.

Pilihannya jelas,
Anda bekerja sungguh-sungguh dan berhasil,
atau Anda mundur saja.

Ukuran keberhasilannya juga jelas,
Anda naik kelas,
atau Anda mundur saja.

Waktunya jelas,
1000 hari (3 tahun) atau kurang,
atau Anda mundur saja.
Mungkin Anda merasa 1000hari adalah waktu yang lama.
Tidak, sahabatku,
waktu 1000hari bukan waktu yang lama.

Coba Anda renungkan 1000hari Anda yang lalu,
apakah ada perkembangan berarti dalam hidup dan karir Anda dalam 3 tahun ini? Jika Anda menjiwai renungan Anda, Anda akan merasa bahwa 3 tahun itu berlari dengan cepat.

Sekarang, mari kita melihat ke masa depan.
Dengan mengambil patokan saat ini, bayangkan 1000 hari ke masa depan. Lihatlah diri Anda pada saat itu. Apakah Anda masih memakai mobil atau motor yang sama? Mempergunakan kenderaan yang juga menua bersama diri Anda?

Tidak temanku,
1000hari bukan waktu yang lama …

Kini,
Saya telah mencapai, bahkan dalam beberapa hal melampui apa yang saya inginkan, atau mungkin lebih cocok disebut sebagai, yang saya mimpikan saat itu.
Kini,

perusahaan sedang berkembang ke level yang lebih tinggi,
saya diperkenankan untuk belajar langsung ke Pak Mario Teguh,
saya mengajar pemasaran di sebuah universitas di Jakarta Barat dan
masih banyak rencana pengembangan dalam cetak biru kehidupan.

Apakah masalah masih ada?

Ya, kesulitan semakin bertambah seiring dengan bertambahnya kegiatan yang tidak saya kuasai.
But, it’s ok!
itu adalah bagian dari perjalanan menuju naik.

Terkadang saya merasa, kehidupan terasa begitu aneh …
Anda hanya perlu menginginkan terjadi,
dan semuanya mungkin bisa terjadi.
Teman teman 1000 hari yang baik,

Ini adalah artikel saya yang terakhir di blog ini ..
Tidak ada pertemuan tanpa perpisahan,
Kini tiba saatnya kita berpisah …

Saya sangat berterima kasih kepada teman-teman atas dukungan dan dorongan Anda selama ini.

Saya mohon maaf, bila ada kata yang salah dan menyinggung perasaan Anda.

Sampai berjumpa kembali ya di kesempatan lain…

See You At The Top,

Johny Rusly
Your Success Partner

www.1000hari.blogspot.com

PS: Saya sedang menyiapkan rencana 1000hari - 1000hari yang lain. Sudahkan Anda merencanakan 1000hari Anda ?



0 komentar

Market Research Ala Visioner


Salah satu tujuan utama riset pasar adalah mengetahui keinginan pelanggan..

Beberapa orang yang visioner,
dapat melihat barang-barang yang "akan" dibutuhkan oleh pelanggan dalam gambaran di pikirannya.

Mereka sebenarnya juga melakukan market riset,
tetapi dalam pikiran and not physically ..

Mereka membayangkan dan melihat bagaimana nantinya dunia berubah,
dan apa yang dibutuhkan oleh orang-orang pada saat itu.

jadi,
yang mereka lihat adalah pasar yang belum ada,
pasar masa depan,
dan bukan pasar sekarang yang sudah exist.

Apakah mereka melakukan riset pasar sesudahnya ?
tidak,
para asistenlah yang melakukannya.

See You At The Top,

Johny Rusly
Your Success Partner

www.1000hari.blogspot.com

catatan: artikel ini pernah di kirim ke milis Marketing Clubs
0 komentar

Mengejar Kelinci – bagian Kedua

Senin, 2009 Maret 23


Ada sebuah kisah Tiongkok yang saya dengar …


Seorang murid berkata pada gurunya,

“Guru, bila saya belajar tidak hanya dari Anda, tetapi juga dari guru-guru yang lain, bukankah ilmu saya akan berlimpah ?”


Sang guru tersenyum, menatap lembut sang murid, lalu berkata,

“Dia yang mengejar mengejar dua kelinci (pada waktu bersamaan), tidak akan mendapatkan kelinci!”


Sang murid bingung, dan terpekur;

“Bukankah 1+1 =2, dan 2+2=4 ? artinya 2 guru + 2 guru = 4 ilmu?”.


Sang guru, seakan-akan dapat membaca pikiran muridnya, melanjutkan;

“Dalam kehidupan ini, tidak semua ilmu yang kamu pelajari akan terpakai. Hanya segelintir ilmu yang akan kamu gunakan untuk memperbaiki kualitas hidupmu”.


“Hidup ini terlalu singkat, untuk dapat mempelajari semua ilmu. Bila kamu mempelajari semua ilmu, lalu memilah-milah ilmu yang terbaik untukmu, kapankah kamu punya waktu untuk menerapkannya ?”

“Tujuan belajar adalah bukan untuk mengetahui, tetapi untuk menerapkan, untuk kemakmuran dan kebahagiaanmu, serta masyarakat di sekelilingmu.”


Sang murid, dengan mimik muka serius, bertanya;

“Lalu, bagaimanakah caranya mendapatkan ilmu terbaik, yang terhebat dan dalam waktu cepat mengantarkan kita pada kesuksesan ?”


Sang guru, kembali tersenyum, dan menjawab dengan lembut,


“Tidak ada guru yang terbaik, dan tidak ada ilmu yang terbaik. Yang terbaik tahun lalu, belum tentu terbaik di tahun mendatang.”


“Lalu, siapakah yang terbaik?”


“Semua ilmu itu baik, asal cocok dengan pengguna ilmunya. Kecocokan dalam bakat, sifat, kepribadian dan juga kecenderungan si pengguna, akan sangat menentukan kecepatan penguasaan ilmu tersebut .”


“Daripada menghabiskan waktu untuk mencari banyak ilmu, lalu memilah-milah yang terbaik, bukankah lebih mudah bagimu untuk mencari hanya seorang guru yang sesuai, lalu Anda belajar sebanyak-banyaknya, dan sedalam-dalamnya, dari Beliau?”


Sang guru mengakhiri percakapan dengan sebuah renungan.


“Dalam kehidupan, manusia lebih menghargai “banyak” daripada “dalam. Manakah yang lebih berarti bagi Anda;


“banyak bisnis yang membuat kepala pening, atau satu bisnis yang membuat Anda untung besar ?”


“banyak proyek yang tidak selesai, atau satu pekerjaan yang mendapatkan pujian?


“banyak ilmu yang belum diterapkan, atau satu ilmu yang menghasilkan banyak?”


Ah, alangkah sederhananya hidup ini ..

Mengapa harus dibuat rumit?


Sukses selalu,


See You At The Top,


Johny Rusly

Your Success Partner


www.1000hari.blogspot.com
0 komentar

Hidup dan Papan Catur

Kamis, 2009 Maret 26


"Kehidupan adalah papan catur,


dan lawan Anda adalah waktu".


"Jika ragu sebelum bergerak


atau abai untuk segera bertindak,


buah catur Anda akan dimakan oleh waktu".


[Napoleon Hill, Think & Grow Rich]

0 komentar

Masih Ragukah Anda?

Selasa, 2009 Februari 10


Alam semesta begitu luas. Saking luasnya, para ilmuwan kesulitan untuk mengukurnya. Mereka memperkirakan, bahwa batas alam semesta, diukur dari bumi, adalah sejauh 1 milyar tahun cahaya.


Berapakah 1 milyar tahun cahaya?

Sebagai gambaran, iseng-iseng coba ambil kalkulator Anda dan mengetik angka di bawah ini:

299,792 km / detik x 3,600 detik per jam x 24 jam per hari x 365 hari per tahun x 1,000,000,0000.

Itu adalah jumlah satu milyar tahun cahaya dalam satuan km.


Alam semesta yang maha luas ini,

konon berawal mula dari sebuah massa yang tidak terbilang besarnya.


Suatu ketika, massa tersebut meledak … BIG BANG!!.

Pecahan dan serpihan tersebut menyebar kemana-mana dan

membentuk alam semesta yang kita kenal sekarang ini.


Peristiwa tersebut diatas dapat dilukiskan oleh para ilmuwan.

Namun, masih banyak hal yang tetap gelap dan menjadi misteri;

· Apa yang terjadi sebelum Big Bang?


· Benarkah satu milyar tahun cahaya adalah batasnya? Masih adakah bintang-bintang di luar batas tersebut?

Demikian cara Pak Mario Teguh menjelaskan tentang kebesaran Tuhan kepada kami.


Tuhan adalah big player dan long game player.


Apabila seseorang diizinkan Yang Maha Kuasa,

untuk berbicara langsung kepadaNya,

tentu orang tersebut bukanlah pribadi yang sederhana, bukankah begitu?


Renungkanlah!

Anda telah diizinkan Tuhan untuk berbicara langsung kepadaNya.

Walaupun doa kita sering salah, Tuhan tetap mendengarkan doa kita.


You are not simple, my friend!

Anda bukanlah pribadi kecil yang sederhana.


Jadi,

masih ragukah Anda untuk tumbuh dan bermain besar?

masih takutkah Anda mengambil tugas Anda dalam kehidupan ini?


Terimakasih dan salam super,


See You At The Top,


Johny Rusly

Your Success Partner


www.1000hari.blogspot.com


Catatan: Artikel diatas adalah topik menarik yang disampaikan oleh Pak Mario Teguh dalam sebuah kesempatan coaching …

0 komentar

Kesempatan Kedua

Selalu ada kesempatan kedua,

bahkan ada seribu kesempatan kedua.


Tetapi,

mengapa Anda harus menunggu yang kedua?

mengapa tidak sekarang?

mengapa?


Apakah umur akan mengizinkan,

jika kesempatan kedua akhirnya datang?


Apakah Anda kembali menunggu,

dan menunggu?


Persiapkan diri Anda sebaik-baiknya,

seolah-olah kesempatan datang di hari esok.


Bila kereta kesempatan datang menjemput,

Anda tinggal meloncat naik,

dan mengikutinya menempuh jalan kesuksesan.


See You At The Top,


Johny Rusly

Your Success Partner


www.1000hari.blogspot.com

0 komentar

A.T.M

A.T.M adalah singkatan dari Amati, Tiru dan Modifikasi.


Dalam bisnis,

banyak orang hanya memakai jurus T,

Tiru ...


tanpa mengamati

apa keinginan pelanggan serta

mengukur kemampuan diri


Akhirnya,

sang pelaku T sulit bersaing,

dan bernafas dalam lumpur.


ATM adalah sebuah kesatuan,

yang tidak dapat diuraikan satu persatu

Jadi,


Amatilah, apa sebenarnya yang diinginkan pelanggan.


Tirulah, hanya cara-cara yang cocok bagi Anda, dan


Modifikasilah sesuai dengan kekuatan terkuat Anda.


Sukses Selalu ya,


See You At The Top,


Johny Rusly

Your Success Partner


www.1000hari.blogspot.com


Sumber Inspirasi: Nukman Luftie - Milad TDA 3

0 komentar

Mengejar Kelinci – bagian pertama

Rabu, 2009 Maret 18


Bila Anda mengejar dua kelinci pada waktu bersamaan,

berapakah kelinci yang akan Anda dapatkan?


Jawabannya,

Tidak ada satupun …


kelinci-kelinci akan lolos dan mungkin, dan

… Ah! menertawakan Anda dari lubang perlindungannya.


Kita, Anda dan saya,

tidak dapat mengerjakan dua hal penting,

yang memerlukan fokus kita,

dalam waktu yang bersamaan.


Bila Anda merasa dapat melakukannya, sebenarnya yang sedang Anda lakukan bukan itu.


Ibarat sedang mengejar seekor kelinci, setelah berlari 3 langkah, Anda pindah arah mengejar kelinci lain, setelah tiga langkah lagi, Anda kembali mengejar kelinci yang pertama. Berapakah kelinci yang akan Anda tangkap?


Dalam pekerjaan, kita sering tenggelam dalam kesibukan mengerjakan banyak tugas sekaligus.

Anda kelihatan sibuk sekali, tetapi sebenarnya Anda sedang kocar-kacir mengejar banyak kelinci. Dan Anda sulit mendapatkan hasil yang terbaik.


Jadi,

anjuran baiknya,

Fokuslah dalam melakukan sesuatu…

Kejar dulu seekor kelinci, tangkap dan kandangkan!

Lalu, kejar lagi kelinci yang lain …


Berapakah kelinci yang bisa Anda tangkap dengan cara kedua ?


See You At The Top,


Johny Rusly

Your Success Partner


www.1000hari.blogspot.com

 
;